Samsung Galaxy Nexus GT-19250
Diberitakan akan hadir dengan nama Galaxy Nexus Prime, Google secara resmi merilis ponsel ikon Android terbarunya dengan nama baru ‘Galaxy Nexus’.Kembali menggandeng Samsung sebagai mitra, Google pun telah menyiapkan sederet fitur yang menjadi patokan bagi pabrikan ponsel lain yang ingin merilis ponsel dengan basis OS serupa. Menggunakan layar super AMOLED HD 4,65 inchi yang ditunjang dengan prosesor dual-core 1,2GHz Cortex-A9 bertenaga grafis PowerVR SGX540, Galaxy Nexus siap mengawali langkahnya sebagai ponsel pertama pengusung Android Ice Cream Sandwich.
Desain
Dimensi: 135.5 x 67.9 x 8.9 mm
Hadir dengan desain candy bar full touchscreen, Galaxy Nexus yang menggunakan material berbahan plastik tampak cantik dengan tekstur bergerigi pada casing belakangnya. Dengan desain curve glass, Anda akan menemukan kenyamanan saat melakukan panggilan telepon.
Untuk menyalakan ponsel ini, Anda dapat menekan tombol power di sebelah kanan. Mengatur besaran volume dapat Anda lakukan dengan menekan tombol pada sisi kiri bodi. Sementara untuk lubang charger, Anda dapat menemukannya pada bagian bawah.
Dibawah layar luasnya, Samsung tidak melengkapi Galaxy Nexus dengan tombol fisik. Sebagai ponsel pengusung Android 4.0, Galaxy Nexus memang sudah dibekali dengan tiga tombol virtual yang berfungsi sebagai pengganti tombol fisik yang hilang.
Ketiga tombol tersebut adalah tombol back, home dan recent apps. Sementara untuk tombol menu, baru akan muncul bila saat diperlukan saja.
Hardware
Dual-core 1.2GHz Cortex-A9 CPU; PowerVR SGX540 GPU; TI OMAP 4460 chipset, RAM 1GB, 16/32GB built-in storage, Tanpa Slot MicroSD
Agar dapat bekerja dengan optimal, Samsung menggunakan prosesor dual core berkecepatan 1,2GHz pada Galaxy Nexus. Penggunaan GPUPowerVR SGX540 memang agak mengecewakan disini mengingat GPU yang sama digunakan pula oleh Samsung Galaxy S versi pertama.
Agar aplikasi dan fitur yang ditanamkan dapat berjalan dengan baik, Samsung membekali Galaxy Nexus dengan RAM sebesar 1GB. Untuk bekal penyimpanan, Samsung hanya menyediakan memori internal sebesar 16GB tanpa kehadiran slot memori eksternal. Sementara untuk memastikan daya tahannya, Galaxy Nexus sudah menggunakan baterai Li-Ion 1750mAh yang dapat digunakan untuk menonton video selama 6 jam nonstop.
Layar
4.65” Super AMOLED capacitive touchscreen with HD (720 x 1280 pixels) resolution; 16M colors; oleophobic surface.
Menggunakan layar berjenis Super Amoled seperti yang digunakan pada Samsung Galaxy S pertama, Galaxy Nexus telah membawa peningkatan disisi resolusi yang sudah mencapai HD720p (1280x720 piksel). Sementara untuk kepadatan piksel sudah meningkat dari 233 ppi pada Galaxy S pertama menjadi sekitar 316 ppi pada Galaxy Nexus.
Soal keindahan layar baik dari sisi kontras, kecerahan maupun ketajaman sudah sangat bagus. Layar Galaxy Nexus juga sudah memiliki sudut penglihatan yang cukup lebar. Demikian pula dengan dukungan multitouch hingga sepuluh jari. Namun begitu, ketika digunakan dibawah terik sinar matahari, layar terlihat reflektif terhadap cahaya sehingga mengurangi tingkat keterbacaan menu.
Interface dan OS
Android 4.0 Ice Cream Sandwich OS with stock UI
Sebagai ponsel ikon Google, Galaxy Nexus sudah langsung menggunakan OS android 4.0 Ice Cream Sandwich yang tampil dengan antarmuka bawaan tanpa kustomisasi. Unit Galaxy Nexus yang PULSA uji, bahkan menawarkan upgrade ke versi 4.0.2 secara otomatis ketika masuk ke System Update pada menu setting->about phone. Ketika layar dalam posisi terkunci, Anda cukup menggeser lock ke samping kanan untuk membukanya atau ke samping kiri untuk masuk ke kamera secara langsung.
Pada menu setting->security, Anda dapat memilih 6 metode penguncian layar yang telah disediakan. Keenam metode tersebut adalah None, Slide, Face unlock, Pattern, PIN dan Password.
Setelah masuk kehalam homescreen, Anda akan disuguhi dengan halaman homescreen berwarna biru yang dipadu dengan warna jingga dan latar belakang hitam.Kelima halaman homscreen yang dimiliki Galaxy Nexus dapat Anda sisipi dengan shortcut dan widget aplikasi dengan cara yang sedikit berbeda dengan ponsel ber-OS gingerbread misalnya.
Untuk menambahkan shortcut dan widget aplikasi kehalaman homescreen, Anda cukup menekan dan menahan aplikasi dan widget selama beberapa saat hingga Anda berpindah ke halaman homescreen untuk kemudian diletakkan di halaman yang Anda inginkan.
Masuk ke menu, Anda akan disambut dengan tampilan mirip android honeycomb yang membedakan menu kedalam dua kategori apps dan widget. Tampilan Ice Cream Sandwich dipenuhi dengan efek-efek yang menarik seperti fade in fade out serta transparan. Hilangnya tombol menu fisik dibawah layar, disiasati oleh Samsung dengan meletakkan shortcut ke setting pada bar notifikasi. Sementara itu dengan menggunakan tombol virtual recent apps, Anda dapat menutup aplikasi yang sedang berjalan cukup dengan menggeser kesamping kanan atau kiri.
Telepon, SMS dan Email
Roboto Font, Google Voice Typing, Android Keyboard, Gmail, Google Talk, Messenger,
Tampilan call dialer pada Galaxy Nexus tampil lebih segar berkat penggunaan font baru bernama roboto. Sementara itu untuk daftar kontak mendapat pembaruan yang kini berganti nama menjadi People.
Dengan people, Anda dapat mengelompokkan kontak ke dalam Group dan Favorite. Sama seperti sebelumnya, kontak android dapat Anda sinkronisasikan dengan Gmail, dan Twitter. Namun begitu, tidak seperti kontak android sebelumnya Anda baru dapat melihat kontak yang tersimpan di kartu SIM setelah mengimpornya terlebih dulu. Dalam pengujian oleh PULSA, kontak juga gagal disinkronisasikan dengan Facebook.
Untuk menulis pesan, Anda dapat memilih untuk menggunakan keyboard android seperti biasa atau menggunakan Google Voice Typing. Dengan Google Voice Typing, Anda dapat mengetik pesan dengan mendiktekan pesan yang akan ditulis.
Pilih ikon mikrofon pada keyboard kemudian pilih add more language, hilangkan terlebih dulu tanda centang pada kotak automatic agar Anda dapat menambahkan bahasa Indonesia.
Beralih Ke email, tampilan Gmail untuk Galaxy Nexus juga agak sedikit berbeda dari android lainnya karena pada bagian bawah Anda akan menemui ikon plus, search, label, refresh button dan setting. Untuk membaca satu persatu email, Anda cukup membuka satu email dan menggesernya kesamping untuk membaca email berikutnya.
Kamera dan Video
5 MP camera (2592x1936 pixels) autofokus dan LED flash; 1.3MP Kamera depan
Untuk mendukung pengabadian gambar, Galaxy nexus sudah dibekali dengan kamera 5MP autofokus pada bagian belakang dan kamera sebesar 1,3MP pada bagian depan.
Untuk mendukung pengambilan gambar dalam kondisi kurang cahaya, Galaxy Nexus juga sudah dibekali dengan lampu flash. Kamera Galaxy Nexus hanya memiliki tiga setting tambahan seperti scene mode, exposure, dan white balance yang dapat Anda temukan dengan menekan tombol virtual dissisi kiri viewfinder.
Pada pojok kiri bawah viewfinder, Anda akan menemukan kontrol switch kamera untuk mode pengambilan foto, video dan panorama. Mode pengambilan panorama memungkinkan Anda mengambil foto secara beruntun dalam posisi bergerak. Mode ini sangat berguna saat Anda ingin mengabadikan pemandangan dalam perjalanan.
Meski hanya mengusung kamera beresolusi 5 megapiksel, gambar yang dihasilkan oleh Galaxy Nexus cukup mengesankan dengan noise yang rendah.
Sedangkan untuk perekaman video, kamera Galaxy Nexus sanggup menghasilkan gambar dengan resolusi FullHD1080p berkecepatan 24 framerate per second. Sementara untuk kamera depannya ternyata juga sudah mampu merekam video HD720p@30fps. Hasil rekaman disimpan dalam format MP4
Multimedia
Audioplayer, video player, audio recorder
Di sektor hiburan, Galaxy Nexus dibekali dengan Google Music yang menggolongkan lagu yang disimpan berdasarkan lagu, album, playlist,artis,recent dan genre.
Beberapa fitur lain yang bisa Anda dapatkan adalah pengaturan equalizer. Jika Anda menggunakan headset, Anda juga dapat mengaktifkan fitur Bass Boost dan efek 3D.
Suara yang dihasilkan dari speaker memang agak pelan, namun begitu jika Anda menggunakan headset yan g disertakan suara yang dihasilkan terdengar mantap.
Sementara untuk pemutar videonya, performa Galaxy Nexus cukup mengecewakan karena antarmuka video playernya hanya dibekali dengan slider tanpa kemampuan menampilkan subtitle seperti ponsel hi-end lainnya.
Internet dan Konektivitas
GSM 850 / 900 / 1800 / 1900, HSDPA 900 / 1700 / 2100, Wi-Fi 802.11 b/g/n, Wi-Fi hotspot, Bluetooth A2DP, MicroUSB, DLNA, NFC
Menjelajah web dengan Galaxy Nexus terasa lancar karena sudah dibekali dengan koneksi 3GHSDPA berkecepatan 21Mbps dan HSUPA berkecepatan 5,76Mbps. Meski pada awal rilisnya, Galaxy Nexus belum mendukung flash player, namun pada unit Galaxy Nexus yang PULSA uji sudah terdapat dukungan flash player sehingga halam web dapat terbuka secara optimal. Browser native Android 4.0 yang dimiliki Galaxy Nexusdapat membuka 16 halaman web sekaligus. Pada pojok kanan atas sudah terdapat menu refresh, forward, bookmark, pengaturan dan pilihan untuk menyimpan halaman web agar dapat dibaca ulang secara offline.
Sedangkan untuk koneksi internal Anda dapat menggunakan Bluetooth, DLNA, dan kabel data. Sayang belum ada pembekalan port HDMI dan ketika Anda menghubungkan Galaxy Nexus ke PC, ponsel Anda akan diminta memilih untuk masuk sebagai media device atau camera.
Tentu saja ini akan membuat eksplorasi konten ponsel melalui PC tidak dapat seleluasa mode mass storage device yang memfungsikan ponsel seperti flash disk.
Fitur Baru Ice Cream Sandwich
Face Unlock, Photo Editor, Data Usage, Group App and Shortcut
Face Unlock: Seperti sudah diungkapkan diatas, Anda dapat menunjukkan wajah sebagai metode untuk membuka layar yang terkunci. Pengujian Face Unlock oleh PULSA menunjukkan bahwa Face Unlock bisa diakali dengan meletakkan foto dihadapan kamera depan Galaxy Nexus.
Photo Editor: Kini pada menu setting gallery, Anda dapat melakukan penyuntingan untuk foto yang tersimpan di Gallery. Edit yang dapat Anda lakukan antara lain cropping, rotasi, white balance, Fix, Color Effect dan sebagainya.
Data Usage: Anda yang ingin membatasi pemakaian internet, dapat juga menggunakan Data Usage untuk memantau dan mengatur besaran kuota maksimal internet yang dapat digunakan oleh Galaxy Nexus.
Multitasking: Dengan tombol virtual recent apps, Anda kini dapat dengan mudah berpindah antar aplikasi yang sedang berjalan. Aplikasi juga dapat Anda tutup dengan cara menggesernya ke samping.
USB Host: Upgrade system Galaxy Nexus yang dapat Anda lakukan sendiri dengan masuk ke setting-> About Phone-> System Update, membawa fitur baru USB Host yang memungkinkan ponsel untuk membaca flash disk. Karena pada Galaxy Nexus belum dibekali dengan port USB, Anda dapat menggunakan kabel converter yang dapat Anda beli secara terpisah.
Fitur Unggulan Galaxy Nexus
Barometer, Compass, Movie Studio, Google Earth
Sebagai ponsel ikon Google, Galaxy Nexus juga sudah dilengkapi dengan sederet fitur premium yang di ponsel lain hanya bisa Anda dapatkan setelah membayar. Berikut adalah contoh fitur bisa Anda temui di Galaxy Nexus:
Barometer: Dengan sensor buatan Bosch, Anda dapat melakukan pengukuran tekanan meski tidak ada sinyal dari operator maupun GPS. Untuk kategori ponsel, pembekalan sensor ini adalah yang pertama. Meski begitu Anda harus mendownload dan menginstal lebih dulu aplikasi “Barometer HD” dari Android Market agar dapat menggunakan barometer ini.
Compass: Dengan menggunakan alat penunjuk medan magnet buatan vendor Invensense, Anda kini bisa mengetahui arah berdasarkan medan magnet meskipun tidak ada sinyal dari operator ataupun satelit GPS. Sama seperti barometer, Anda perlu menginstal lebih dulu aplikasi “compass” dari Android Market.
Movie Studio: Ini adalah aplikasi editor Video yang dapat Anda gunakan untuk mengedit video dengan mengganti latarnya, menambahkan judul, efek, suara dan beragam pilihan resolusi , kualitas dan sebagainya.
Google Earth: Galaxy Nexus yang PULSA uji sudah dijejali dengan aplikasi Google Earth yang menyajikan map tiga dimensi. Sayang sekali proses pencarian lokasi dengan menggunakan aplikasi ini berjalan begitu lambat baik ketika diuji dengan menggunakan Wi-Fi maupun koneksi 3G HSDPA.
Office Viewer: Meski pada halaman menu Galaxy Nexus tidak terdapat aplikasi Office Viewer, ketika PULSA menginstal File Explorer, Galaxy Nexus dapat membuka file DOC, XLS, PPT dari Office 2003 dan 2007 serta PDF.
Benchmark
Antutu Benchmark: 3696 Quadrant Standard Edition: 2157.
Hasil pengukuran kinerja dengan menggunakan Antutu Benchmark memperoleh poin 6327. Sedangkan ketika diuji dengan Quadrant Standard berhasil mengumpulkan skor 1619.
Digunakannya PowerVR SGX540 GPU pada Galaxy Nexus yang sebelumnya juga digunakan pada Samsung Galaxy S generasi pertama membuatnya berada pada ranking dibawah LG Optimus 2X dan hanya mampu mengungguli Samsung Galaxy S saat diuji dengan menggunakan Nena Mark 2. Skor yang berhasil diperoleh adalah 24 frame pre second.
Kelebihan
• Android 4.0 Ice Cream Sandwich
• Layar Super AmoledHD720p
• Sensor Barometer (Hardware)
• Sensor Medan Magnetic (Compass)
• Layar Super AmoledHD720p
• Sensor Barometer (Hardware)
• Sensor Medan Magnetic (Compass)
Kekurangan
• Kamera 5MP
• Tanpa Slot MicroSD
• Tidak ada mode mass storage device
• Tidak ada radio FM
Kesimpulan
Sebagai ponsel yang didedikasikan khusus oleh Google sebagai pelopor Android versi terbaru, Galaxy Nexus sudah dibekali dengan segudang fitur dan tools yang diatas rata-rata ponsel Android lainnya. Sensor medan magnet, barometer dan layar super Amoled HD720p adalah beberapa keunggulan dari sekian banyak keunggulan lain yang telah disematkan oleh Google kedalam Galaxy Nexus. Sedangkan kekurangan yang terlihat cukup menonjol dari Galaxy Nexus ini adalah absennya slot microSD dan mode mass storage device yang membuat Galaxy Nexus mengalami kendala ketika dihubungkan ke PC. (Galing Kusumojati)
Dipetik dari: http://www.tabloidpulsa.co.id/review/3308-review-galaxy-galaxy-nexus-gt-19250-android-ice-cream-sandwich-pertama?q=%2Freview%2F3308-review-galaxy-galaxy-nexus-gt-19250-android-ice-cream-sandwich-pertama&start=9
• Tanpa Slot MicroSD
• Tidak ada mode mass storage device
• Tidak ada radio FM
Kesimpulan
Sebagai ponsel yang didedikasikan khusus oleh Google sebagai pelopor Android versi terbaru, Galaxy Nexus sudah dibekali dengan segudang fitur dan tools yang diatas rata-rata ponsel Android lainnya. Sensor medan magnet, barometer dan layar super Amoled HD720p adalah beberapa keunggulan dari sekian banyak keunggulan lain yang telah disematkan oleh Google kedalam Galaxy Nexus. Sedangkan kekurangan yang terlihat cukup menonjol dari Galaxy Nexus ini adalah absennya slot microSD dan mode mass storage device yang membuat Galaxy Nexus mengalami kendala ketika dihubungkan ke PC. (Galing Kusumojati)
Dipetik dari: http://www.tabloidpulsa.co.id/review/3308-review-galaxy-galaxy-nexus-gt-19250-android-ice-cream-sandwich-pertama?q=%2Freview%2F3308-review-galaxy-galaxy-nexus-gt-19250-android-ice-cream-sandwich-pertama&start=9
No comments:
Post a Comment